Selasa, 10 November 2020

MESIN PENCARI INFORMASI

Mencari informasi di internet bukanlah hal yang mudah. Sebab,

banyak sekali tersedia alamat situs web yang merupakan situs web dari

seluruh negara di dunia ini. Bagaimana cara mencari informasi atau alamat

suatu web di dalam internet? Ya, pada bab lima sudah dijelaskan mengenai

layanan-layanan yang ada di internet. Salah satunya adalah fasilitas search

engine, suatu fasilitas yang digunakan untuk mencari informasi, artikel,

alamat situs, dan gambar. Biasanya fasilitas ini diartikan dalam bahasa

Indonesia sebagai mesin pencari yang hanya disediakan oleh situs-situs

web tertentu.

Beberapa situs yang menyediakan fasilitas ini, antara lain Google,

Altavista, Yahoo, Excite, Lycos, dan lain-lain. Salah satu mesin pencari

yang banyak digunakan ialah Google, seperti ditunjukkan gambar 7.1

berikut.